Berlian itu tak lagi sekeras biasanya
Diatas batu, menurut tingkat kekerasan, masih ada banyak benda lain yang tak kalah solid. Aku ingin mengambil contoh berlian.
Berlian awalnya tak punya nilai. Hanya berupa batu hitam pekat yang diangkat dari kedalaman. Siapa sangka dengan beberapa perlakuan kini benda tersebut bernilai tinggi, jauh melampaui intan, 'embrionya'.
Berlian memang keras, Susah memang dengan perlakuan biasa untuk memecahkannya. Diperlukan mekanisme yang tidak sebentar dan tak murah juga untuk memecah berlian menjadi partikel yang dapat dinikmati lebih banyak orang.
Tapi aku ragu berlian itu kini melunak. Bukannya bahagia ya karena aku sekarang bisa memecah, membagi bagi berlian itu pada temanku dengan mudah? Bukannya hal sepele ya tinggal timpuk palu dan berlian itu terbagi.
Justru itu. Berlian adalah benda yang mempunyai nilai jual jika mencapai tingkat kekerasan tertentu. Tapi implikasinya hanya akan dimiliki satu orang, kekayaannya tak terbagi, sukar diberikan bahan tambahan, bebal untuk diberi masukkan.
Kini berlian itu tak lagi menggantang adu keras dan solid. Aku jadi mudah menambah ornamen pada hiasan berlian itu. Tapi aku takut nanti berlian itu kehilangan nilai jualnya, tak sekeras dulu, tak se-progressif dulu.
Aku senang, tapi juga sedih karena kamu melunak.


0 komentar:
Posting Komentar